Minggu, 15 Maret 2015

My First Post

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa disingkat Untirta, adalah PTN (Perguruan Tinggi Negeri) yang terdapat di Provinsi Banten, Indonesia. Dengan kampus utama di Serang dan kampus Fakultas Teknik yang berada di Cilegon. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa merupakan salah satu Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia yang berada di Provinsi Banten. Universitas ini didirikan oleh orang-orang yang memiliki keinginan untuk memajukan dunia pendidikan di Banten. Selaku Perguruan tinggi, mahasiswa dan dosen juga akan melakukan penelitian-penelitian yang mengarah ke berbagai bidang untuk kemajuan bangsa Indonesia ke depannya.

MFNBlog
Fakultas Teknik
Fakultas Teknik (FT) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa berlokasi di Cilegon. Keberadaan jurusan-jurusan yang ada di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa merupakan respon Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa terhadap keberadaan dunia industri di provinsi Banten. Untuk mendukung berjalannya kurikulum, masing-masing jurusan dilengkapi laboratorium. Laboratorium ini menjadi pendukung utama bagi mahasiswa untuk menyelesaikan perkuliahan sekaligus membantu para dosen dalam penyelenggaraan penelitian-penelitiannya.
Selain sarana perkuliahan juga diusahakan peningkatan/pengembangan sarana penunjang seperti penambahan koleksi buku di perpustakaan dan penambahan Instrument pendukung praktikum dasar. Disamping itu diupayakan pengembangan akses kerjasama fasilitas/sarana praktek di pabrik PT. Krakatau Steel Cilegon, Industri Pembangkit Tenaga Listrik dan industri petrokimia yang tersebar di kawasan Anyer-Merak-Cilegon-Bojonegara.

Link asli akan muncul dalam detik.



Fakultas Ekonomi
Fakultas Ekonomi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa didirikan pada tahun 1986 dengan dukungan dari kaum cendikiawan dan tokoh masyarakat dengan membuka Jurusan Manajemen. Atas anjuran dan dukungan PT. Krakatau Steel maka Fakultas Ekonomi membuka Jurusan Akuntansi pada tahun 1987 guna memenuhi kebutuhan tenaga akuntan.

Fakultas Ekonomi mendapatkan status terdaftar pada tahun 1989 dengan SK Mentri Pendidikan dan Kebudayaan RI. No. 0031/0/1989. Mengalami perkembangan dan kemajuan yang lebih baik pada tahun 1998 Fakultas Ekonomi mendapat status diakui untuk Jurusan Manajemen dan status terdaftar untuk Jurusan Akuntansi dengan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tingi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dengan Nomor 133/IKTI/KEP/1998.



Lambang Untirta

Arti dari lambang Untirta adalah sebagai berkut:

Segi lima yaitu bentuk dasar yang melambangkan Pancasila. Menara Masjid Banten yang berdiri kokoh dan kuat melambangkan keteguhan iman, pendirian yang kokoh dan tujuan yang tinggi, mulia, dan dinamis. Beringin yang rindang berdiri tepat di tengah-tengah sebagai pengayom, melambangkan keadilan yang didambakan setiap insan. Empat akar pohon beringin yang terjuntai ke bawah melambangkan Undang-Undang Dasar 1945. Tiga cabang akar beringin melambangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat). Dua bulu angsa yang sebagai alat tulis pada zaman dahulu yang melambangkan simbol pendidikan. Dua garis merah di bawah adalah dua aliran sungai Ciujung dan Cidurian yang sejak zaman pemerintahan Sultan Ageng Tirtayasa digunakan untuk pengairan guna kemakmuran daerah, melambangkan suatu harapan agar para mahasiswa Untirta dapat mengembangkan tenaga dan pikirannya untuk kemakmuran daerah.

Arti dari warna yang ada di lambang Untirta adalah sebagai berikut:

Putih melambangkan kesucian dan kebersihan hati yang murni.
Kuning keemasan melambangkan keagungan dan kejayaan.
Merah melambangkan keberanian.
Biru melambangkan kejernihan suasana dengan keaslian watak serta kesetiaan.
Hijau melambangkan kesegaran, kesehatan, dan kesuburan.
Hitam melambangkan kekuatan jiwa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar